Dalam dunia marketing kata pemasaran bukan merupakan kata yang asing lagi. Kata tersebut seringkali digunakan ketika pelaku bisnis akan mengenalkan berbagai produknya kepada masyarakat. Dalam melakukan pemasaran ini, terdapat berbagai cara atau teknik yang bisa dilakukan agar pengenalan produk ke masyarakat dapat berjalan dengan baik sehingga bisa memperoleh keuntungan dan usaha kalian bisa terus berkembang.
Melakukan pemasaran ini memang tidak bisa dilakukan secara asal-asalan karena bisa menyebabkan banyak kerugian, sudah banyak kasus yang melakukan pemasaran tidak tepat sasaran akhirnya usahanya mengalami banyak kerugian, dengan begitu penting untuk kita selaku pelaku usaha memahami teknik pemasaran. Teknik pemasaran yang baik dan benar bisa menunjang bisnis untuk terus berkembang dengan pesat dan sesuai perencananaan yang dibuat. Tujuan dari pemasaran yang baik yaitu agar produk yang dihasilkan dapat dikenal oleh masyarakat luas, dan tentunya akan meningkatkan potensi penjualan. Dalam artikel ini akan dibahas mengenai berbagai teknik pemasaran yang bisa dilakukan agar bisnis kalian berjalan dengan baik.
DEFINISI PEMASARAN
Sebelum masuk kedalam berbagai teknik pemasaran, ada baiknya kita bahas terlebih dahulu apa itu pemasaran dan apa itu teknik pemasaran?. Pemasaran adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh pelaku usaha untuk mempromosikan suatu produk atau layanan yang mereka miliki. Pemasaran ini mencakup pengiklanan, penjualan, dan pengiriman produk ke konsumen atau perusahaan lain. Sedangkan, teknik pemasaran yaitu suatu metode untuk mempromosikan produk atau jasa yang dihasilkan oleh pelaku usaha dengan strategi-strategi yang terbaik agar bisa memperoleh keuntungan. Dengan adanya teknik ini diharapkan dapat membuat konsumen lebih tertarik.
TEKNIK PEMASARAN
MELAKUKAN SEGMENTASI PASAR
Teknik pemasaran pertama yang perlu dilakukan yaitu segmentasi pasar, cara melakukan teknik ini yaitu dengan mengelompokan pasar sesuai dengan jenis kelamin, usia, dan wilayah agar ketika sedang melakukan promosi menjadi tepat sasaran. Pemasaran yang dilakukan disesuaikan dengan pengelompokan pasar yang telah dilakukan.
PERENCANAAN PRODUK
Teknik pemasaran yang berikutnya yaitu melakukan perencanaan produk. Hal tersebut meliputi membuat detail produk yang terperinci, pemberian nama atau merek dari produk yang akan dipasarkan, bentuk pengemasan, serta persediaan produk. Dalam hal ini juga melibatkan ikatan emosional antara penjual dan pembeli sehingga memungkinkan pembeli untuk membeli produk tersebut.
PENETAPAN HARGA YANG SESUAI
Setelah melakukan perencenaan, kita juga perlu menetapkan harga. Tetapkan harga sesuai dengan kualitas produk dan harga rata-rata dipasaran. Harga yang murah memang akan banyak diminati oleh konsumen namun, konsumen juga akan mempertimbangkan kualitas dari produknya. Dengan begitu, utamakan kualitas produknya dan jangan ragu memberikan harga mahal jika memang kualitas produk yang kalian luncurkan jauh diatas standar.
PENDISTRIBUSIAN
Teknik pemasaran yang keempat yaitu dengan pendistribusian. Melakukan distribusi dapat menjalin kemitraan dengan para agen dan distributor agar produk sampai ke tangan konsumen akhir. Dalam proses pendistribusian ini, perlu kalian pastikan juga jumlah produk yang haruss disesuaikan dengan wilayah. Wilayah yang memiliki permintaan produk yang tinggi hendaknya mendapatkan kuantitas barang yang banyak.
MELAKUKAN PROMOSI DENGAN MEDIA ONLINE
Lakukan promosi dengan mengoptimalkan sosial media agar produk yang kalian pasarkan bisa lebih mudah untuk dikenali oleh banyak orang. Terlebih pada saat ini, terdapat bisnis afiliasi marketing contohnya TAXOYAGER, menjadi dropshipper dan berbagai jenis bisnis yang lainnya yang tentunya mereka memanfaatkan sosial media dalam memaksimalkan potensi penjualan.
Itulah berbagai teknik pemasaran yang bisa kalian lakukan agar usaha kalian bisa terus berkembang. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.
Baca juga artikel lain disini : Daftar Bisnis yang menjanjikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar